Sajian yang satu ini membuat siapa saja yang gemar akan sambal pasti akan tergugah seleranya untuk makan. Sambal merah yang diletakan di bagian atas tempe menjadikan kuliner ini terasa begitu istimewa. Inilah tempe penyet, salah satu makanan khas Surabaya yang wajib dicoba.
Tempe penyet biasanya disajikan dengan satu porsi nasi panas. Paduan nasi dengan tempe dan sambal serta sayuran seperti terong, daun kemangi, dan ketimun menjadikan kuliner ini terasa nikmat saat disantap.
Sambal pada tempe penyet dibuat khusus dengan bumbu-bumbu seperti, tomat, bawang, terasi, garam dan sedikit penyedap rasa. Racikan sambal ini menjadi daya tarik tersendiri saat tempe penyet disajikan di hadapan kita.
Soal harga, tenang, menikmati tempe penyet tidak perlu mengeluarkan kocek terlalu dalam. Satu porsi tempe penyet beserta nasi putih dijual dengan harga Rp6.000-Rp12.000, semua tergantung dengan menu yang dipilih.
Jika kebetulan sedang berada di Surabaya, jangan lewatkan untuk mencicipi kuliner yang satu ini. Rasakan kenikmatan tersendiri dengan sensasi pedas sambal tempe penyet ini.