Indonesia Menari - Indonesia Kaya

Cari dengan kata kunci

Indonesia Menari
Indonesia Menari

Tentang Kami

Indonesia Menari merupakan sebuah gerakan menari bersama untuk mendekatkan kembali masyarakat Indonesia dengan tari tradisional nusantara dengan cara mengemas tari-tarian Indonesia dalam konsep yang modern dan menyenangkan terutama untuk anak-anak muda.

Tahun ini, www.indonesiakaya.com kembali menghadirkan Indonesia Menari Virtual yang diadakan secara online dan dapat diikuti oleh siapapun di seluruh Indonesia maupun dunia!

 

Kapan? Dimana?

 

Indonesia Menari Virtual dapat diikuti dan ditonton secara online. Proses acara dibagi menjadi beberapa kategori dan babak sesuai dengan umur.

 

Kenapa harus ikut?

 

Tahun ini, Indonesia Menari Virtual mengundang 3 koreografer lintas genre dan generasi, yaitu Didik Nini Towok, Eko Supriyanto dan Ufa Sofura. Kamu jadi dapat menarikan koreografi karya mereka bertiga dan mendapatkan total hadiah senilai ratusan juta rupiah!

 

Siapa saja yang boleh ikut?

 

Penari atau bukan, siapapun boleh berpartisipasi dalam acara ini, asalkan dapat menarikan koreografi secara lengkap, mempunyai status WNI dan termasuk dalam kategori yang telah ditentukan. Indonesia Menari Virtual dibuka hanya untuk individu dengan rentang umur yang telah ditentukan sesuai kategori.

Jadwal Kegiatan

Indonesia Menari Virtual dilakukan secara online dan dibagi menjadi beberapa babak, yang kemudian diikuti dengan semifinal dan final.

Urutan Kegiatan

Babak penyisihan

Kategori A : 1 – 5 September 2021

Kategori B : 8 – 12 September 2021

Kategori C : 15 – 19 September 2021

Semifinal
25-29 September 2021

Final
10 Oktober 2021

Juri

Didik Nini Thowok

Didik Nini Thowok

Juri & Koreografer

Didik Nini Thowok merupakan salah satu penari dan koreografer legendaris Indonesia dengan sepak terjang puluhan tahun. Ia dikenal dengan gaya tarinya yang merupakan campuran antara tradisional, modern dan komedi yang terkenal ekspresif dan unik. Ia juga salah satu dari sedikit penari Indonesia yang terus melestarikan cross gender di dalam tari tradisi. Ia menguasai banyak tarian dari berbagai daerah tari topeng, Sunda, Cirebon, Bali, dan jawa Tengah. Tak hanya Jawa dan Bali, ia juga selalu melakukan penelitian dan menggabungkan budaya-budaya Indonesia lainnya ke dalam tariannya.

Nama Didik Nini Thowok identik dengan tariannya yang penuh komedi dan ekspresif, tetapi juga sarat dengan gerakan tradisi. Misi dari tarian-tarian yang dibawakannya adalah untuk menghibur dan memberikan tawa pada para penonton. Keunikan tariannya selalu merefleksikan semangat dan keceriaan dengan selalu dibalut dengan tampilan yang segar.

Di tahun 2021 ini, Didik Nini Thowok menjadi salah satu koreografer Indonesia Menari Virtual, memberikan sentuhan khas dan pengalaman puluhan tahunnya berkarya ke dalam koreografi tahun ini.
Baca Lebih Lanjut
Eko Supriyanto

Eko Supriyanto

Juri & Koreografer

Eko Supriyanto adalah salah satu penari, koreografer dan dosen seni tari Indonesia yang telah diakui secara nasional maupun internasional.

Namanya pertama kali mencuat saat menjadi penari penyanyi pop Amerika Serikat, Madonna dalam Madonna's “Drowned World” Tour (2001) ke Eropa dan Amerika Serikat, dan kemudian menjadi konsultan tari di produksi Disney "Lion King" Broadway Musical bersama Julie Taymor.

Usai menyelesaikan studi Master of Fine Arts dari University of California, Los Angeles (UCLA), Eko kembali ke tanah air dan terlibat sebagai penari Opera Diponegoro (2002) Sardono W. Kusumo, menari dan berkolaborasi (2002) karya Maxine Haepner (Kanada) di Teater Utan Kayu, Jakarta, tampil di Pasar Tari Kontemporer (Pekanbaru, Riau), dan Asian Contemporary Dance Fesval (Osaka) dan Hong Kong. Tahun 2003, Eko mendirikan Solo Dance Studio sekarang EkosDance Company dan Yayasan EkosDance Solo. Tahun 2014, Eko Supriyanto merupakan koreografer Indonesia Menari di Grand Indonesia, Jakarta. Di tahun 2021 ini, ia turut berpartisipasi menjadi salah satu koreografer untuk Indonesia Menari Virtual, dengan sentuhan kontemporer bernuansa tradisinya yang unik.
Baca Lebih Lanjut
Ufa Sofura

Ufa Sofura

Juri & Koreografer

Ufa Sofura telah menjalani karier sebagai penari dan koreografer profesional selama 14 tahun. Beberapa pengalamannya sebagai koreografer dapat dilihat di beberapa film Indonesia, salah satunya film Bebas. Ufa juga menjadi koreografer untuk banyak video musik, antara lain Vida oleh Cinta Laura, Warbiasyak dan Asyik Aja oleh Neona.

Ufa juga telah berkecimpung di dunia musikal teater, seperti Bunga Untuk Mira dan Sangkuriang. Ia juga menjadi salah satu koreografer di konser Dongeng Naura 3 & 4, serta menjadi salah satu koreografer dari acara IMF (Indonesia Monetary Fund) Host Country Gala Dinner, GWK Bali 2018. Ufa juga mengikuti beberapa pelatihan program tari intensif di Urban Dance Camp - Jerman (2014), Millenium Dance Complex Certificate Program – Los Angeles USA (2016-2017), Summer Jam Dance Camp (2015-2019) dan mengikuti beberapa workshop yang diadakan di Indonesia.

Pada tahun 2018 dan 2019, Ufa merupakan koreografer untuk Indonesia Menari, yang ditarikan oleh ribuan orang secara serentak. Kali ini, Ufa kembali bergabung untuk memberikan napas kontemporer yang segar dan kekinian sebagai salah satu koreografer Indonesia Menari Virtual 2021.
Baca Lebih Lanjut

Pengumuman Final

  • Pemenang Final Kategori A

    1 Aldi Achdian (@aldiachdian)
    2 Desta Parlina (@desta.yukki)
    3 Kadek Dwi Saputra (@abijusna)
    4 Refen Paryo Handa (@refengankly)
    5 Riswin Saputra (@riswin_saputra)
    6 Sartika Dewi Pratiwi (@sartika_dewip)

    Juara tiap kategori mendapatkan uang tunai Rp. 5.000.000,-, plakat persembahan www.indonesiakaya.com dan voucher Blibli senilai Rp. 500.000,-.

    Juara Favorit mendapatkan uang tunai Rp. 3.000.000,-, plakat persembahan www.indonesiakaya.com dan voucher Blibli senilai Rp. 500.000,-.

    Finalis mendapatkan voucher Blibli senilai senilai Rp. 500.000,- persembahan www.indonesiakaya.com.

    Selamat bagi para pemenang! Pemenang dan finalis akan dihubungi tim Indonesia Kaya untuk proses selanjutnya.

     

  • Pemenang Final Kategori B

    1 Alma Roselynne (@almaaros)
    2 Aulia Qurratu A P (@auliaqurratu_ap)
    3 Divanda Chessa Putri Maharani (@divandacp)
    4 Fhellin Tano (@fhellin_)
    5 Siti Maysarah (@sitymaysarah)
    6 Wendy Theodora H (@wenntheod)

    Juara tiap kategori mendapatkan uang tunai Rp. 5.000.000,-, plakat persembahan www.indonesiakaya.com dan voucher Blibli senilai Rp. 500.000,-.

    Juara Favorit mendapatkan uang tunai Rp. 3.000.000,-, plakat persembahan www.indonesiakaya.com dan voucher Blibli senilai Rp. 500.000,-.

    Finalis mendapatkan voucher Blibli senilai senilai Rp. 500.000,- persembahan www.indonesiakaya.com.

    Selamat bagi para pemenang! Pemenang dan finalis akan dihubungi tim Indonesia Kaya untuk proses selanjutnya.

  • Pemenang Final Kategori C

    1 Aleta Mutie Shabyka (@aletamutie_shabyka)
    2 Anak Agung Bagus S K D (@gungde_1210)
    3 Glovela Rizquenta Hartawan (@glovela_rizquenta)
    4 Jessica Purboyo (@Jejejessica16)
    5 Naurah Thifaliyya (@naurah_thifaliyya)
    6 Nuksmarani Sri Cempasari (@cempa.sari)

    Juara tiap kategori mendapatkan uang tunai Rp. 5.000.000,-, plakat persembahan www.indonesiakaya.com dan voucher Blibli senilai Rp. 500.000,-.

    Juara Favorit mendapatkan uang tunai Rp. 3.000.000,-, plakat persembahan www.indonesiakaya.com dan voucher Blibli senilai Rp. 500.000,-.

    Finalis mendapatkan voucher Blibli senilai senilai Rp. 500.000,- persembahan www.indonesiakaya.com.

    Selamat bagi para pemenang! Pemenang dan finalis akan dihubungi tim Indonesia Kaya untuk proses selanjutnya.

  • Pemenang Favorit kategori A, B, dan C

    Kategori A Intan Rezky Putri (@intanrezkyputri)
    Kategori B Keyza A K Setiadji (@keydhit)
    Kategori C Zafira Ramadhani (@zafira_rr)

    Juara tiap kategori mendapatkan uang tunai Rp. 5.000.000,-, plakat persembahan www.indonesiakaya.com dan voucher Blibli senilai Rp. 500.000,-.

    Juara Favorit mendapatkan uang tunai Rp. 3.000.000,-, plakat persembahan www.indonesiakaya.com dan voucher Blibli senilai Rp. 500.000,-.

    Finalis mendapatkan voucher Blibli senilai senilai Rp. 500.000,- persembahan www.indonesiakaya.com.

    Selamat bagi para pemenang! Pemenang dan finalis akan dihubungi tim Indonesia Kaya untuk proses selanjutnya.

Top 5 Peserta Favorit Kategori A, B, dan C!

Galeri

INDONESIA MENARI VIRTUAL 2021

Kontak

Grand Indonesia– West Mall Lantai 8 Jl. M.H. Thamrin No.1, RT.1/RW.5, Kb. Melati, Tanahabang, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10230

Whatsapp:

Kategori A: 087 8899 78 095

Kategori B: 087 8899 78 096

Kategori C: 087 8899 78 097

Jam Operasional: pukul 09.00 - 18.00 WIB