Bakar Batu oleh Indonesia Art Movement (Jayapura, Papua)
Perayaan 11 tahun Galeri Indonesia Kaya menghadirkan pementasan tari sebelas sanggar dari Sikka, Malang, Bali, Barito Timur, Jakarta, Jayapura, Ternate, Belitung, Jambi dan Banyuwangi. KAMI MENARI membawakan tari-tarian budaya ke hadapan Penikmat Seni di Jakarta.
- 20 Oktober @ 3:00 pm - 20 Oktober @ 4:00 pm
- Galeri Indonesia Kaya
- Gratis
- Bimbingan Orang Tua
Reservasi Tiket
Agenda Budaya
Tradisi bakar batu merupakan salah satu tradisi penting di Papua yang berupa ritual memasak bersamasama warga satu kampung dengan tujuan bersyukur, bersilaturahmi, mengumpulkan sanak saudara dan kerabat, menyambut kebahagiaan kelahiran, perkawinan adat, penobatan kepala suku, atau mengumpulkan prajurit untuk berperang. Tradisi ini umumnya dilakukan oleh Suku Dani yang berada di pedalaman atau pegunungan Papua.
Pertunjukan ini memadukan seni pertunjukan dengan elemen lecture performance, di mana narasi dan penjelasan mendalam mengenai ritual bakar batu dan budaya Papua disampaikan secara langsung oleh ahli budaya atau kepala suku. Ini akan menciptakan pengalaman yang tidak hanya menghibur tetapi juga edukatif bagi penonton.
Indonesia Art Movement adalah sebuah perkumpulan kolektif yang berdiri pada tanggal 8 April 2016, terdiri dari seniman, sutradara, videographer, penari, pelukis, pematung, fotografer, penulis, dan seniman audio visual serta kreator dari 17 sub sektor ekonomi kreatif yang berasal dari berbagai latar belakang ilmu, budaya dan estetika. Perkumpulan ini didirikan dengan tujuan mendorong pertumbuhan dan
perkembangan seni budaya di Indonesia khususnya di kota Jayapura Papua, serta berkontribusi pada ekosistem seni global. Salah satu upaya untuk mencapai tujuan tersebut adalah dengan menyelenggarakan berbagai pameran, pertunjukan, pemutaran film, lokakarya, diskusi, distribusi karya 17 sub sektor ekonomi kreatif dan acara seni budaya lainnya.