Pertunjukan Sanggar Mustika Minang Duo di Festival Nan Jombang - Indonesia Kaya

Cari dengan kata kunci

Loading Events

Pertunjukan Sanggar Mustika Minang Duo di Festival Nan Jombang

Pertunjukan Sanggar Mustika Minang Duo di Festival Nan Jombang

Pertunjukan Sanggar Mustika Minang Duo di Festival Nan Jombang

Sanggar Mustika Minang Duo merupakan sebuah organisasi masyarakat yang bergerak dalam bidang kesenian dalam menggali

  • 3 November, 2019 @ 8:00 pm - 3 November, 2019 @ 8:00 pm
  • Instagram Live Indonesia Kaya
  • Gratis

Reservasi Tiket


Festival Nan Jombang tanggal 3, Nan Jombang Dance Company menampilkan Sanggar Mustika Minang Duo. Sanggar Mustika Minang Duo merupakan sebuah organisasi masyarakat yang bergerak dalam bidang kesenian dalam menggali, mengembangkan, dan melestarikan kesenian tradisional Minangkabau yang berada di Kota Pariaman. Sanggar ini berdiri pada hari Jumat tanggal 1 Januari 2010 di bawah pimpinan Eka Fitria, S.Sn. Bentuk kegiatan yang dilakukan sanggar Mustika Minang Duo berupa “Penggalian, pelatihan, dan pergelaran tari-tari tradisi Minangkabau, tari-tari kreasi yang berasal dari seni tradisi, seni musik tradisi/karawitan, seni musik modern yang berakar dari musik tradisi, serta sendratari yang berasal dari Folklor atau cerita rakyat Minangkabau.

Bentuk keanggotaan dari Sanggar Mustika Minang Duo tidak terbatas, tidak ditentukan dan tidak dibedakan, dengan ketentuan datang atau masuk dengan niat yang tulus dan spontanitas tanpa paksaan siapa pun. Anggota yang tergabung dalam Sanggar Mustika Minang Duo dituntut memiliki keseriusan dan kemampuan profesional dalam meningkatkan materi atau program yang ditentukan sesuai dengan bidang masing-masing, dan juga harus mematuhi sistem dan metode yang ada dalam organisasi.

Sanggar Mustika Minang Duo merupakan salah satu kelompok Randai yang aktif di Sumbar. Festival Nan Jombang tgl 3 merupakan program tahunan Nan Jombang Grup. Tahun 2019 ini Festival Nan Jombang tgl 3 didukung oleh Bakti Budaya Djarum Foundation. Untuk dapat menyaksikan dan menikmati keseruan dari atraksi kesenian Randai dari Sanggar Mustika Minang Duo mari datang dan saksikan di Ladang Tari Nan Jombang, Belakang Komplek Perumahan Polda Balai Baru Padang  tanggal 3 November 2019 pukul 20.00 WIB.

Info lebih lanjut, silahkan menghubungi panitia :

Angga Djamar : 0812 6616 716
www.nanjombangdance.id

Kegiatan Mendatang
Kegiatan Mendatang

"Badendang Basamo" Persembahan untuk Elly Kasim oleh Nola, Naura Ayu, Neona dan Omagu

  • 30 November @ 3:00 pm - 30 November @ 4:00 pm
  • Galeri Indonesia Kaya
  • Gratis
  • Semua Umur
Kegiatan Mendatang

"Badendang Basamo" Persembahan untuk Elly Kasim oleh Nola, Naura Ayu, Neona dan Omagu - 19.00

  • 30 November @ 6:00 pm - 30 November @ 8:00 pm
  • Galeri Indonesia Kaya
  • Gratis
  • Semua Umur