Cari dengan kata kunci

Maluku Utara

Cantiknya Maluku Utara tidak bisa dilewatkan begitu saja.

Walau baru diresmikan sebagai provinsi pada tahun 1999, tetapi Maluku Utara sudah menyimpan banyak pesona sejak dulu. Provinsi yang dulunya merupakan kabupaten dari provinsi Maluku ini tercatat memiliki total 28 suku dan 37 bahasa.

Maluku Utara juga sangat memikat hati dilihat dari segi keanekaragamanan hayati yang dimilikinya. Provinsi yang menjadi lokasi dari Gunung Gamalama ini menduduki peringkat 10 Daerah EBA (Endemic Bird Area) – Area Burung Endemik – terpenting di dunia karena memiliki beragam jenis burung endemik. Tak hanya itu, deretan mamalia endemik juga bisa ditemukan di sini, seperti Tikus Ekor Mosaik Obi, Kelelawar Bertopeng, hingga Lebah Raksasa Wallace.

Kesenian dan tradisi Maluku Utara juga tidak luput memikat hati. Kain tenun khas Ternate adalah salah satunya, yang sudah menjadi kerajinan khas turun-temurun masyarakat. Ada juga batik Ternate yang baru dikembangkan sejak tahun 2010 tapi berpotensi menjadi kekayaan nusantara yang berkualitas. Beragamnya baju adat Ternate yang disesuaikan dengan strata sosial pun menjadi daya pikat tersendiri.

This will close in 10 seconds